Gubernur Sumut Lantik Delapan Kepala Daerah Hasil Pilkada Serentak 2020

  • Bagikan

Kepulauan Nias – Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi melantik dan mengambil sumpah jabatan, delapan kepala daerah hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 9 Desember 2020 di lantai II Kantor Gubernur Sumatera Utara, Senin (26/04/2021).

Dalam sambutanya, Gubernur mengingatkan agar kepala daerah yang baru dilantik untuk menjalankan tugas sebaik-baiknya. Jangan mementingkan diri utamakan kepentingan masyarakat.

“Jangan memperkaya orang lain, dengan menyogok, jangan memperkaya diri dengan menerima suap, dan terakhir jangan merugikan negara. Jangan bikin malu Sumut lagi, ini yang harus kita jaga bersama, tidak bisa hanya dilakukan oleh Saya dan Wakil Gubernur, ataupun jajaran Forkopimda, tanpa kalian semua ikut menjaganya,” terang Gubernur Edy Rahmayadi.

BACA JUGA :   112 Pamen di Polda Metro Jaya Naik Pangkat

Proses demokrasi telah dilalui semua pihak harus bersatu jangan ada yang berpihak memihak antara satu dengan yang lain. Wali Kota/Wakil Wali Kota dan Bupati/Wakil Bupati disetiap daerah untuk tetap membangun kebersaman. Demokrasi telah dilalui dengan baik, semua pihak harus bersatu kembali dan bersama-sama membangun daerah masing-masing.

“Hari ini telah resmi dilantik dan seterusnya kalian akan menyusun visi dan misi Anda, apa yang dahulu kalian janjikan pada masa kampanye, kalian paparkan dalam RPJMD dan jadikan itu bahan untuk dikaji untuk pembangunan,”harapnya.

Ada pun kepala daerah yang dilantik yaitu Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga dan Wakil Bupati Simalungun Zonny Waldi, Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang dan Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting.

BACA JUGA :   Cegah Kerumunan, Polres Lhokseumawe Larang Nobar Piala Euro 2020

Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom dan Wakil Bupati Samosir Martua Sitanggang, Wakil Walikota Binjai Amir Hamzah yang dilantik menjadi Walikota Defenitif Kota Binjai.

Walikota Gunungsitoli Lakhomizaro Zebua dan Wakil Walikota Gunungsitoli Sowa’a Laoli, Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu dan Wakil Bupati Nias Barat Era-era Hia, Bupati Nias Utara Amizaro Waruwu dan Wakil Bupati Nias Utara Yusman Zega, Bupati Nias Selatan Hilarius Duha dan Wakil Bupati Nias Selatan Firman Giawa.

Dan terlihat selama proses pelantikan 8 kepala daerah yang terpilih tersebut, masih satu kepala daerah yang terpilih di Kepulauan Nias belum dilantik gubernur yaitu Bupati dan Wakil Bupati Nias terpilih Ya’atulo Gulo dan Arota Lase.

BACA JUGA :   Tak Dapat BLT, Warga Desa Gelam Jaya Demo Kantor Kelurahan Kutajaya

(Deserman Lase)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights