DimensiNews.co.id JAKARTA – Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN), Sofyan Djalil akhirnya mengungkapkan pilihan lokasi ibu kota negara Republik Indonesia yang baru di Kalimantan Timur.
“Kalimantan Timur, tapi lokasinya belum spesifik,” ungkap Sofyan usai rapat koordinasi RUU Pertanahan di kantor Kementerian Koordinator bidang Perekonomian, Jakarta, Kamis (22/8/2019).
Menurutnya, untuk tahap pertama pemerintah telah menyiapkan lahan seluas tiga ribu hektar, dari luas keseluruhan 200-300 ribu hektar.
“Sehingga bisa bikin kota taman kota indah banyak tamannya orang bisa hidup sehat udara bersih. Kita harapkan jadi kota menarik buat dihidupi,” kata Sofyan.
Untuk mencegah adanya spekulan, lanjutnya, pemerintah akan segera mengunci titik pasti lahan yang akan digunakan.
“Seperti orang menetapkan izin lokasi di Jakarta. Begitu ditetapkan, tanah tak boleh dialihkan,” tegasnya. (DN)