TNI AU buat Film “Srigala Langit”, KSAU Serahkan Trophy

  • Bagikan

DimensiNews.co.id, MADIUN- Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E.,M.M., didampingi Ny. Ayu Yuyu Sutisna, menyaksikan sekaligus melaksanakan adegan syuting pembuatan film “Srigala Langit” di Lanud Iswahjudi.

Di dalam film tersebut, Marsekal TNI Yuyu, berperan sebagai KSAU yang sedang melantik penerbang TNI Angkatan Udara.

Usai melaksanakan syuting, KSAU memberikan keterangan pers. Dalam keterangannya, ia mengatakan bahwa upaya TNI AU untuk mensosialisasikan kegiatan Angkatan Udara kepada masyarakat diantaranya seperti olahraga, bakti sosial dan lain sebagainya.

Ket. Gambar: KSAU Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E.,M.M., bersama Ny. Ayu Yuyu Sutisna didampingi Kadispenau, Marsma TNI Fajar Adriyanto, Danlanud Iswahjudi Marsma TNI Widyargo Ikoputra, S.E.,M.M., menyaksikan syuting film, “Srigala Langit”, syuting dilaksanakan di Lanud Iswahjudi.

“Pada hari ini kita melaksanakan pembuatan film. Kita ketahui bahwa film ini merupakan media yang sangat efektif untuk mensosialisasikan kegiatan TNI Angkatan Udara dan kedirgantaraan karena selain sarana hiburan juga kontennya bisa memberikan pesan kepada penonton,” ungkapnya.

BACA JUGA :   Dukung Percepatan Vaksinasi Nasional Polsek Sukmajaya Gelar Vaksinasi di 10 Lokasi Berbeda

Pada pembuatan film ini, lanjut KSAU, TNI Angkatan Udara bekerja sama dengan PT. E-Motion Entertainment untuk membuat sebuah film yang berjudul “Srigala Langit”. Ini sebagai upaya untuk mensosialisasikan berbagai macam kemajuan Angkatan Udara yang telah dimiliki.

“Mudah-mudahan film ini bisa sukses dan bisa memberikan pesan, hiburan dan mensosialisasikan TNI Angkatan dan kedirgantaraan pada umumnya,” harap Kasau.

Kepada PT. E-Motion Entertainment, KASAU menyampaikan, agar film “Srigala Langit” dibuat serealistis mungkin. “Dimana kegiatan-kegiatan seremonial dan penerbangan, dibuat serealistis mungkin sehingga memberikan konten yang menarik,” imbuhnya.

Kegiatan syuting menurut rencana akan dilaksanakan di Pangkalan TNI AU Iswahjudi Madiun, di Jogjakarta di Lanud Adi Sutjipto dan Akademi Angkatan Udara (AAU).

BACA JUGA :   Menhub Buka Jalur Transportasi, Ketua Kadin Jatim: Apakah Mampu Cek Satu-satu?

Film yang direncanakan akan tayang pada bulan April 2020 tersebut dibintangi Mahendra, Yoshua Adi Sudarso, Doni Damara, Thomas Edward Setiadi, Mardiansyah Kurniawan, Bunga Jelitha, dan Wanda Hamidah.

Turut menyaksikan KSAU saat melaksanakan syuting film “Srigala Langit”  antara lain Kadispenau Marsma TNI Fajar Adriyanto, M.Si., (Han), Komandan Lanud Iswahjudi Marsma TNI Widyargo Ikoputra, S.E., M.M. (Andi)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights