HUT Ke-1, DimensiNews Siapkan Bantuan untuk Korban Banjir Lebak

  • Bagikan
Posko peduli bencana DimensiNews

DimensiNews.co.id JAKARTA – Memperingati HUT Ke-1, DimensiNews.co.id akan mengadakan bakti sosial ke korban banjir yang ada di Desa Suka Rame, Kecamatan Sajira, Kabupaten Lebak, Banten, Kamis (9/1/2020).

Pemimpin Redaksi DimensiNews.co.id, Badar Subur mengatakan, adanya bencana alam yang melanda beberapa daerah di Indonesia membuat perayaan HUT Ke-1 ini dijadikan ajang membantu sesama.

“Bagaimana bisa kita merayakan dengan berpesta, sementara saudara-saudara kita banyak yang sedang tertimpa musibah banjir. Makanya kita akan gelar bakti sosial saja,” ujarnya.

Menurut Badar, ini juga sebagai wujud rasa syukur kepada Tuhan karena DimensiNews.co.id bisa beroperasi dengan baik di periode satu tahun ini.

“Kita bersyukur bahwa DimensiNews.co.id sudah mulai dikenal masyarakat dan para narasumber. Beberapa kali juga kita leading dalam pemberitaan daripada media arus utama,” ungkapnya.

BACA JUGA :   28 RW di Jakarta Terendam Banjir, Jakbar Terbanyak

Dalam bakti sosial besok, tidak hanya dari karyawan DimensiNews.co.id, tetapi banyak juga bantuan yang dititipkan oleh para donatur bahkan narasumber untuk korban banjir di Lebak.

“Terima kasih atas kemurah hatian serta kepercayaan dari para donatur dan narasumber yang mempercayakan ke kami. Insya Allah kita akan berangkat besok menuju lokasi,” tuturnya.

Rencananya rombongan yang akan berangkat ke Lebak, Banten akan dilepas oleh Dandim 0503/Jakarta Barat Kolonel Kav Valian Wicaksono Magdi.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights