DimensiNews.co.id, BUNGO – Sebagai upaya mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19), Kapolres Bungo AKBP Mokhamad Lutfi pimpin langsung personil membagikan masker gratis kepada masyarakat yang melintas di Jalan Raya Molres Bungo, Jambi, Jumat(11/09/2020).
Di lokasi, Kapolres Bungo AKBP Mokhamad Lutfi mengatakan, masyarakat wajib menggunakan masker pada saat keluar rumah. Menurutnya, sebanyak 1000 masker kain sudah disiapkan untuk dibagikan ke masyarakat yang tersebar di seluruh Kecamatan, di Kabupaten Bungo.
“Masker yang kita bagikan ini sebagai upaya untuk mencegah penularan Virus Corona (Covid-19) yang kini masih mengancam kesehatan di semua lapisan masyarakat, gunakan masker yang telah kita bagikan pada saat keluar rumah,” kata Kapolres.
Dikatakan Lutfi, dalam pekan pembagian masker ini akan terus berlanjut, Polsek juga telah membagikan masker gratis kepada masyarakat kurang mampu yang tersebar di seluruh kecamatan dalam Kabupaten Bungo setelah dilakukan pendataan.
“Pembagian masker kain kepada masyarakat di tengah kondisi penyebaran Covid-19 menindaklanjuti himbauan pemerintah, Kapolri, dan Kapolda Jambi, setiap warga yang keluar dari rumah wajib menggunakan masker,“ cetusnya.*(Barax)