DimensiNews.co.id, BATU-Dalam waktu sehari saja sebanyak ribuan pohon berhasil ditanam di seluruh wilayah dari sudut Kota Batu, Jawa Timur.
Hal ini dibuktikan dalam gerakan 1 Nama 1 Pohon yang menjadi salah satu rangkaian HUT ke 19 tahun Kota wisata ini, yang jatuh pada Sabtu (17/10/2020).
Menariknya, dalam kegiatan tersebut Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko juga menanam satu jenis pohon besar Sepatu Dea yang berukuran tinggi 6 meter dan berdiameter 40 centimeter tepat di kawasan Jalan Panglima Sudirman, Kota Batu dengan menggunakan alat berat tractor loader untuk menimbun tanahnya.
“Kota Batu selain hulunya Sungai Brantas , Kota Batu ini memiliki banyak sumber air yang menghidupi kota kota lain yang ada disekitarnya, untuk itu kami ingin menjaga agar sumber air ini tetap bisa menghidupi sepanjang masa,”ujar Dewanti, Sabtu (17/10/2020) siang.
Menurut Bude, panggilan akrabnya, dengan menanam banyak pohon agar air bisa disimpan di dalam tanah, karena itu Pemkot Batu menggerakkan seluruh masyarakat Kota Batu untuk menanam pohon dengan satu nama satu pohon agar mata air bisa terjaga dengan baik.
“Jumlah yang ditanam warga tidak terbatas, kita siapkan 15 ribu pohon agar semua masyarakat kota Batu bisa menanam,” ujar dia.

Sementara itu Wali Kota Malang, Sutiaji mengucapkan selamat atas ulang tahun Kota Batu yang ke 19, semoga sukses.
“Atas nama Pemkot Malang kami mengucapkan selamat ulang tahun Kota Batu yang ke 19. Angka 19 keramat, angka 1 nya bagus, 9 bagus, kalau angkanya dijumlah angkanya tetap bagus. Sukses Kota Batu,” tandasnya.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) kota Batu Aris Setiawan menambahkannya, jika gerakan satu nama satu pohon ini oleh DLH sudah gencar dilakukan hari berbagai titik, terutama dititik sumber mata air dan dilaha-lahan yang gundul.
“Pengaman pohon satu nama satu pohon sudah kami lakukan, termasuk di jalur-jalur hijau ruas jalan di kota Batu” katanya.
Menurutnya, pelestarian lingkungan di Kota Batu sangat penting, karena merupakan hulu sungai Brantas yang mengalir melintas di 15 kota dan kabupaten di Jawa Timur.
Gerakan penanaman pohon dilakukan massal serentak diseluruh sudut Kota Batu, Wali Kota bersama Forkopimda menanam pohon di tepi jalan Panglima Sudirman yang berjarak 100 meter dari Balai Kota Among Tani. Sementara, dalam agenda kegiatan itu juga diikuti oleh seluruh kepala daerah di Malang Raya. (Adv)