Sebuah Rumah Diduga Dijadikan Pabrik Narkoba Digerebek Satnarkoba Polres Jakbar

  • Bagikan

 

 

DimensiNews.co.id JAKART – Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat berhasil menggerebek sebuah rumah yang dijadikan pabrik pembuatan sabu, di Perumahan Metland, Jalan Kateliya Elok II, No 12B, Cipondoh, Kota Tangerang, Banten.

Saat petugas masuk ke rumah tersebut, didapati seseorang berinisial AN. Setelah diperiksa, AN merupakan mantan narapidana kasus narkoba pada 2010 lalu.

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Erick Frendriz mengaku masih akan melakukan pengembangan usai penggerebekan tersebut. “Kami masih mendalami. Pelaku kami amankan untuk diminta keterangan lebih lanjut,” ujarnya, Selasa (7/8).

Selain mengamankan bahan dan alat pembuat sabu, petugas juga menyita sabu siap edar.

“Rencananya besok Rabu (8/8). Kami akan menggelar press rilis di lokasi kejadian,” ungkapnya.

BACA JUGA :   Kontainer Bermuatan Arang Bawa Sabu Diamankan Satres Narkoba Polres Jakarta Barat 

 

Laporan Wartawan : Dul

Editor .                      : Red DN

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights