4.400 Vaksin Sinovac Telah Tiba Di Kabupaten Tulungagung

  • Bagikan

TULUNGAGUNG – Ribuan vaksin sinovac tiba di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Selasa (26/01/2021) siang sekitar pukul 14.00 wib, Mobil box pengangkut Vaksin COVID-19 tiba di kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Tulungagung dengan pengawalan ketat.

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tulungagung menyebutkan telah menerima sebanyak 4.400 dosis vaksin sinovac dari Provinsi Jawa Timur. Vaksin Sinovac itu kemudian disimpan di dalam ruangan khusus di kantor Dinkes setempat dengan suhu ruangan sesuai standar dan ketentuan, agar aman.

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tulungagung melalui Pelaksana Harian Kasi Farmasi Ari Wardani mengatakan, “Sore ini Tulungagung mendapat 4.400 Vaksin Sinovac yang telah dikirim ke Tulungagung, Dimuat dalam 3 Koli itu sudah termasuk kesepakatan dari 38 Kabupaten Kota, Vaksin juga kita sesuaikan kapasitas gudang dan sasaran agar menjaga stabilistas vaksin itu sendiri, dengan suhu ruangan yang terjaga agar mutunya tetap terjamin dan betul betul aman,” Ungkap Ari.

BACA JUGA :   Kendalikan Inflasi,Bupati Sukabumi Akan Optimalkan Pasokan Kebutuhan Masyarakat

Sementara itu, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinas Kesehatan Kabupaten Tulungagung Didik Eka mengatakan, “Untuk pemberian Vaksin kepada 5.371 penerima Nakes, yang nanti pada hari Kamis tanggal (28/01/ 2021) di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso Tulungagung, Memastikan bahwa Vaksin Sinovac yang dikirim tersebut aman, karena diproduksi secara ilmiah dan sudah terbukti secara ilmiah ada khasiat untuk memberikan kekebalan sehingga bisa menolak kasus COVID-19,” Ungkapnya.

Lebih lanjut Didik Eka selaku Kepala Bidangnya juga mengatakan “Vaksin akan di berikan pertama kepada Pemerintah Forkopimda Kabupaten Tulungagung.

“Untuk penerima vaksin pertama kali nanti yaitu pak sekretaris daerah (Sekda), ketua kejari, Kapolres, kepala Dinkes, Direktur RSUD dr Iskak dan beberapa pejabat publik lainnya. Bertempat di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso pada Kamis, (28/01/2021) mendatang,” ungkapnya.

BACA JUGA :   Forum Kader Bela Negara Wonogiri Hadiri Pembekalan Bela Negara di Gelar Kementerian Pertahanan RI
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights