Selamat! Ketua dan Wakil Ketua JOIN Bungo Periode 2021-2023 Resmi Dilantik

  • Bagikan

MUARA BUNGO- Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jurnalis Online Indonesia (JOIN) Kabupaten Bungo yang baru periode 2021-2023 resmi diketuai oleh Syahruddin, S.Sos.I, Wakil Ketua Achmad Mubarak, Sekretaris Sony dan bendahara Syahrul, pasa Selasa (26/1).

Pemilihan kepengurusan DPD JOIN Bungo yang baru dilaksanakan di sekretariat DPW JOIN Jambi, Komplek SS Lama, Pasar Bawah, Muara Bungo. Tak ketinggalan, pemilihan kepengurusan DPD JOIN Bungo dihadiri oleh ketua DPW Jambi Zakaria dan Sekretaris Toni Hendra dan dihadiri oleh anggota JOIN.

Syahruddinn, sangat berterima kasih kepada seluruh peserta musyawaha atas kepercayaannya memilih dirinya sebagai ketua JOIN Bungo periode 2021-2823. Ia juga berjanji akan membawa JOIN lebih baik lagi dimata publik.

BACA JUGA :   Polisi Gerebek Perjudian Eksklusif di Apartemen

“JOIN ini adalah organisasi atau rumah para wartawan online yang ada di Bungo tentunya, dengan adanya JOIN menjadikan kawan-kawan jurnlais yang tergabung ke JOIN bisa lebih solid dan kokoh dalam hal kebersamaan,”kata Syahruddin dari media Narasijurnal.com.

Dikatakan, kunci sebuah organisasi itu adalah kekompakan apapun kondisi dan situasinya harus tetap solid. Karena tak ada kata mengeluh dan memyerah agar marwah JOIN tetap eksis di Kabupaten Bungo.

“Progran kedepan sudah jelas agar para wartawan yang tergabung di JOIN Bungo bisa mengikuti pelatihan jurnalis agar benar-benar menjadi jurnalis sejati yang selalu mengedepankan kode etik dan profesional dalam bekerja,”tukasnya.

Sementara wakil ketua terpilih, Achmad Mubarak juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada kawan-kawan JOIN yang telah mempercayai dirinya sebagai waka DPD JOIN Bungo untuk periode 2021-2023.

BACA JUGA :   Paus Fransiskus Dukung Aturan Legalkan Hubungan Sesama Jenis

“Kedepan kami akan terus membangun jaringan komunikasi yang baik dengan suluruh instansi pemerintah maupun swasta di Bungo. Salain itu, program di tahun 2021 sudah jelas dan kunci dari semua itu, anggota harus kompak dan aktif agar organisasi berjalan baik,”kata Mubarak, wartawan Dimensinews.co.id.

Tak hanya itu, ketua DPW JOIN Jambi, Zakaria juga berharap, dengan adanya kepengurusan DPD JOIN Bungo yang baru bisa lebih semangat lagi untuk ikut membesarkan organisasi. Karena kunci organisasi itu, kompak dan aktif.

“Jangan pernah berharap organisasi itu bisa besar kalau tidak kompak dan tidak aktif. Jalankan pungsi masing-masing maka roda organiasi akan berjalan baik. Selamat kepad kepengurusan yang baru semoga bisa membawa JOIN lebih maju lagi,”cetusnya.

BACA JUGA :   Satgas Covid-19 Sukabumi: Lima Orang PDP Dinyatakan Negatif

(Barax)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights