Pagar Baldes Ngrancang Dicat, Anggota TMMD 110 Bojonegoro Untuk Sambut Kunjungan Forpimda Jatim

  • Bagikan

Bojonegoro – Anggota TMMD ke-110 di Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro selalu ingin yang terbaik dalam memberikan pelayanan. Segala usaha pun dilakukan.

Dalam rangka menyambut kedatangan Pangdam V/Brawijaya Bersama jajaran Forkopimda Jawa Timur, para anggota TMMD ke-110 melakukan pengecatan Balai Desa Ngrancang.

Serda Lajahidin mengungkapkan, pengecatan pagar di Balai Desa Ngrancang ini salah satunya untuk menyambut kedatangan Pangdam V/Brawijaya Mayjend TNI Suharyanto, Selasa (2/3/2021).

Kedatangan Mayjen TNI Suharyanto ke Desa Ngrancang sendiri, yaitu untuk meresmikan pelaksanaan TMMD ke-110. Rencananya, TMMD ke-110 akan berakhir pada 31 Maret 2021 mendatang.

“Pangdam V/Brawijaya meresmikan TMMD ke-110 di Bojonegoro. Beliau juga mengunjungi langsung pelaksanaan TMMD di Desa Ngrancang,” tandasnya. (Pendim 0813)

BACA JUGA :   Ketua DPRD Tontawi Jauhari Hadiri Isra' Miraj Di Desa Batu Putih
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights