Kedatangan Danrem 044/Gapo Tinjau Lokasi TMMD Kodim 0406/Mura Disambut Antusias Masyarakat Nibung Musirawas

  • Bagikan

 

 

DimensiNews.co.id MURA – Komandan Korem (Danrem) 044/Garuda Dempo, Kolonel Arh Sonny Septiono melakukan kunjungan kerja (Kunker) meninjau pelaksanaan program TMMD ke-104 di wilayah Kodim 0406/Musirawas yang dipusatkan di Kelurahan Karya Makmur Kecamatan Nibung Kabupaten Musirawas Utara (Muratara), Kamis (14/3/2019).

Dalam kunjungannya tersebut, Danrem 044/Gapo didampingi Dandim 0406/Mura Letkol Inf M. A’an Setiawan, S.Sos.,M.I.Pol., Bupati Muratara H. Syarif Hidayat dan Kapolres Muratara, dan setibanya di Posko TMMD disambut oleh anak-anak dengan tarian Bali serta sambutan antusias oleh warga masyarakat Karya Makmur.

Pada kesempatan tersebut, Dandim 0406/Mura Letkol Inf M. A’an Setiawan, S.Sos.,M.I.Pol.menyampaikan paparan kepada Danrem 044/Gapo tentang progres pencapaian hasil kerja disetiap sasaran dalam pelaksanaan TMMD ke-104 Tahun 2019 Kodim 0406/Mura selama pelaksanaan TMMD, diantaranya pembangunan jalan sepanjang 6,5 Km mencapai 40%,bedah rumah 80%, pembuatan Pos Kamling 80%, pemasangan gorong-gorong 30%, pembuatan sumur bor 50% (1 unit selesai), rehab Mushala 80% dan pembuatan MCK 50%. Usai menerima paparan dilanjutkan peninjauan fisik pelaksanaan kegiatan TMMD dan pemberian paket sembako kepada masyarakat.

BACA JUGA :   Berencana Pesta Sabu di Acara Komunitas, Jaringan Pemasok Sabu ke Nunung Dibekuk Polisi

Danrem 044/Gapo, Kolonel Arh Sonny Septiono usai mengecek kegiatan fisik mengatakan, masyarakat Kelurahan Karya Makmur sangat menyambut baik program TMMD ke-104 Kodim 0406/Mura dilihat dari mereka berbaur kerjasama, bergotong-royong dan bahu membahu bersama anggota TNI.”Sampai sejauh mana pelaksanaan TMMD itulah tujuan saya, disamping itu juga masyarakat Kelurahan Karya Makmur sangat menyambut baik program TMMD ke-104 Kodim 0406/Mura dilihat dari mereka berbaur kerjasama, bergotong-royong, bahu membahu dalam menyelesaikan fasilitas umum yang dibangun dan diperbaiki”, paparnya.

Sebelum menuju ke lokasi TMMD, terlebih dahulu Danrem 044/Gapo Kolonel Arh Sonny Septiono mengunjungi lahan percontohan pertanian dan perikanan yang menggunakan Bios 44 di lahan komplek Eks Kompi Bant Yonif 141/AYJP di Kelurahan Air Kuti Kec. Lubuklinggau Timur Kota Lubuklinggau yang didampingi Dandim 0406/Mura, Wakil Bupati Musirawas Ibu Hj. Suwarti, Kapolres Lubuklinggau, Kaden Berimob B Pelopor Kompol Eko Danargito, Pabung Kodim Kapten Czi Ayub dan para Perwira Staf Kodim 0406/Mura.

BACA JUGA :   Usai Pilkada Tiga Kepala OPD Ini Akan di Seleksi Terbuka

 

 

 

 

Laporan Wartawan : Hery

Sumber.                    : Penrem 044/Gapo,

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Verified by MonsterInsights