HUT IWO Sarolangun ke-1 Tahun , Ini Pesan Dan Harapan Cek Endra

  • Bagikan

 

 

DimensiNews.co.id SAROLANGUN – Organisasi Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Sarolangun, menggelar peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-1, Kamis (25/04), di Pondopo Lapangan Gunung Kembang, berlangsung sukses.

Kegiatan itu dihadiri Bupati Sarolangun Drs H Cek Endra, selaku dewan kehormatan IWO Sarolangun, Kapolres Sarolangun AKBP Dadan Wira Laksana, SIK, MAP, Dewan Etik IWO Daryanto, Yansah Asari, Aguswanto, Ketua IWO Sarolangun Husnil Aqili, Wakil Ketua Warsun Arbain, Sekretaris Amarullah serta jajaran pengurus PD IWO Sarolangun lainnya.

Selain itu, tampak hadir juga Kabag Humas Syahrudin Muis, Kabid Cipta Karya Ollie Suryono, Kabid Mutasi BKPSDM Mulya Malik, Komisioner KPU Ali Wardana, Rupi Udin, pengurus organisasi kepemudaan dan organisasi wartawan Kabupaten Sarolangun.

Ketua IWO Sarolangun Husnil Aqili dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan memperingati HUT IWO ke-1 ini dilaksanakan selama tiga hari yang dimulai dari pada tanggal 25 s.d 27 April 2019. Kegiatan peringatan HUT IWO ini dimulai dari pemotongan nasi tumpeng yang bertempat di aula pondopo, lalu dilantukan dengan kemah jurnalistik di kawasan objek wisata Bukit Tempurung, Desa Lubuk Bangkar, Kecamatan Batang Asai.

BACA JUGA :   Semangat Tanpa Batas, Cara IndiHome Ajak Sebarkan Semangat Positif

Ia mengatakan sejak berdirinya organisasi IWO di Kabupaten Sarolangun, sudah banyak yang telah diperbuat dalam rentang waktu satu tahun ini, Namun, tentunya masih banyak kekurangan dan kendala yang dihadapi oleh pengurus untuk terus berperan dalam melakukan pemberitaan untuk kemajuan daerah kabupaten sarolangun.

“Keberadaan iwo memberi warna bagi kemajuan daerah melalui peran organisasi IWO, mengajak kawan-kawan untuk bersinergi dengan siapapun, dalam artian bagaiamana membangun daerah ini untuk menjadi lebih baik. Ada satu kebanggaan kami, saat rakernas kemarin sarolangun disebut sebut oleh pengurus DPP IWO. Kami harap keberadaan iwo harus mampu memberikan kontribusi bagi sosial, budaya dan kemanusiaan. Membantu pemerintah mendongkrak pariwisata di kecamatan batang asai,” katanya.

BACA JUGA :   Innalillahi, Pejuang 10 November Itu Kini Tutup Usia

Bupati Sarolangun Cek Endra dalam arahannya mengatakan agar seluruh jajaran pengurus media online untuk terus meningkatkan kualitas bagaimana cara penyampaian berita yang baik, mudah dimengerti dan tidak berbelit-belit sehingga bisa cepat dipahami.

Ia juga berharap agar para insan jurnalis baik di media online ataupun media cetak dan televisi agar bisa lebih baik lagi kedepan, selain menjalankan tugas sebagai insan pers tapi juga memiliki wirausaha yang bisa memberikan penghasilan tambahan untuk meningkatkan kesejahteraan seorang wartawan.

“Kualitas IWO harus ditingkatkan dengan pelatihan-pelatihan, karena semakin banyak menggunakan media online dari smartphone. online tidak hanya bisa dibaca orang sarolangun tapi dari daerah lain juga bisa. Kita wajib meningkatkan kualitas cara penyampaian berita itu sangat penting, yang utama itu mudah di mengerti, tidak berbelit-belit. Mari kita membangun karakter akhlak dengan melaksanakan sholat berjamaah dan kinerja, harus berpikir untuk sukses ,” katanya.

BACA JUGA :   Bangun Jembatan di Jalur Ekonomi, Warga Berterima Kasih ke HAMAS-APRI

Kegiatan itu diakhir dengan pemotoingan nasi tumpeng oleh Ketua IWO Husnil Aqili, bersama Bupati Cek Endra, Kapolres AKBP Dadan Wira Laksana, dan dialog bersama yang dipandu oleh dewan etik IWO Daryanto.

 

 

 

 

 

 

Laporan Wartawan : Sanu

Editor.                       : Red DN

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights