Sebanyak 31 Orang Imigran Pencari Swaka Dirujuk Ke RS Siloam Karawaci

  • Bagikan
Photo : James Riady saat memberikan arahan pada imigran yang akan di rujuk ke RS siloam karawaci

DimensiNews.co.id JAKARTA – Sebanyak 31 orang pengungsi imigran pencari swaka yang ada di penampungan sementara Jalan bedugul Komplek daan mogot baru kalideres Jakarta Barat di larikan kerumah sakit siloam karawaci menggunakan bus yang sudah di sediakan oleh pihak rumah sakit Siloam Saptu (27/7/2019)

“Dari hasil screning bakti sosial kemaren terdapat ada 31 orang yang harus di rawat jalan kita bawa ke rumah sakit Siloam karawaci dan tadi malam emergensi ada enam orang sudah di rawat di rumah sakit siloam.”kata Monica Lembong Direktur Menejmen  Ruamh sakit Siloam Karawaci saat di lokasi pengungsian.

Ia menambahkan,yang di rawat inap ada 6 orang itu ada berbagai macam penyakit ada yang Bayi dehidrasi,bayi tidak bisa makan,ada yang skit syaraf di punggung,luka di kaki dan Gagal Ginjal.Bayi dan balita ada dua orang sisanya orang tua.katanya

BACA JUGA :   Dukung Pembangunan Nasional, Pemprov Sulsel Perluas Akses Keuangan Masyarakat

“Hari ini total nya ada 31 orang yang akan di rawat  jalan berdasarkan surat dokter hasil bakti sosial kemaren,mana yang perlu di rawat inap dan mana yang perlu di rawat jalan.”Ujarnya

Dr monica Lembong mengatakan,Rata-rata keluhan mereka penyakit bedah yang harus di tangani oleh specialis bedah kemudian penyakit dalam,tapi kebanyakan penyakit Bedah atau luka luka.

 

 

 

 

Laporan Wartawan : Hery Lubis

Editor.                       : Red DN

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights