
DimensiNews.co.id TANGERANG, – Mutasi pergantian jabatan Lurah Jurumudi Baru Kecamatan Benda Kota Tangerang beberpa bulan lalu memberkan dampak positif bagi pembagunan pemerintah daerah baik dalam pelayanan maupun pembagunan sumber daya masyarakta terutama bagi pemuda.
Salah satunya Chaerudin menggantikan Agung Pujarama. Sebagai lurah juru mudi baru yang akan melanjutkan program lurah sebelumnya dan juga akan membuat terobosan program baru terutama dalam pemberdayaan masyarakat Pemuda dan menghidupkan kembali karang taruna yang selama ini fakum.
Lurah Jurumudi Chareruddin mengatakan, “Hampir tidak tau pasti kapan katar (karang taruna) fakum, tentunya peran pemuda dalam hal ini karang taruna harus didorong dalam pembangunan daerah” Ungkapnya.
Ketua Bidang Patisipasi Pembangunan Daerah Himpunan Mahasiswa Islam (Kabid PPD HMI Cabang Tangerang) menyambut baik inisiasi Lurah Jurumudi Baru.
Dedi Suryadi selaku Kabid PPD HMI Cabang Tangerang menyampaikan, “Dalam diskusi dengan Pak Lurah, saya sampaikan bahwa saya dua tahun lalu mewacanakan teman-teman pemuda untuk mengambil alih karang taruna kelurahan. Sebab keberadaan karang taruna alot karena diisi oleh orang-orang sudah tidak produktif” Ujar Dedi dalam keterangan Persnya.
Pria yang biasa disapa Dedi Neo menurutnya dalam Permendagri 130 Tahun 2018 peran kelurahan saat ini sebagai kuasa pengguna anggaran menjadi ujung tombak pemberdayaan kampung-kampung.
“Lurah saat ini semakin baik, karena siapapun pemimpin yang membuka ruang anak muda berkarya harus kita sambut, artinya ia peduli masa depan kampung, mendistrupsi kebiasaan yang kontra-produktif” Tegas pria yang juga berdomisili di Jurumudi Baru.
Chaeruddin menyampaikan, “Kita butuh penghubung masyarakat ke kami, informasi cepat yang perlu kami respon dan tindak lanjuti dari pelbagai keluhan dan masalah, karena urusan masyarakat dari mulai lahir sampai meninggal dunia itu tanggung jawab kami. Karang taruna salah satu yang kita perlu dilibatkan dalam hal masalah sosial dimasyarakat” Ujarnya
“Seperti waktu ada informasi, warga kami tidur digerobak dikarawaci dan kesehatannya menurun, bersama-sama kita telusuri, diketahui menderita wasir dibantu anak-anak muda daftarkan bpjs kesehatan untuk berobat, dan bersama-sama kita lakukan bedah rumah sehingga layak untuk ditempati”. Ucapnya.
Laporan Wartawan : Dul
Editor. : Red DN