MUARABUNGO,- Final Series Suwarnadwipa Gass Poll 201 Meter Drag Race & Drag Bike yang dilaksanakan pada Sabtu 6 & 7 November 2021 Sukses digelar, yang bertempat di lokasi sircuit NP. Perumahan Bungo Green City, Kabupaten Bungo, Jambi.
Promotor Sekawan Production Irwan Efendy menyampaikan, bahwa event ini berlangsung dengan Prokes bagi peserta sangat ketat, namun pembalap tidak mengeluh karna mereka yakin bisa bekerja sama dengan baik. seperti menunjukan bukti vaksin minal dosis pertama dan Swab antigen begitu juga dengan para Crew team.
Sekawan Production yang bekerjasama dengan pihak dinas kesehatan kabupaten Bungo, dalam hal pengecekan bukti vaksin dan Swab antigen serta didampingi oleh anggota BPBD kabupaten Bungo
“Alhamdulillah, walaupun Prokes kita jalankan ketat, sesuai intruksi Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah, semua pembalap mau mengikutinya, dan itu terbukti dari Jumlah Starter Drag Race ada 400 dan Drag Bike ada 540 Starter,”ujarnya Irwan Efendy Selasa (9/11/2021)
Irwan menyampaikan, ucapan terima kasih kasih kepada pihak Polres Bungo terutama Kepada Kapolres Bungo AKBP. Guntur Saputro S,I.K dan Ketua Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 yang menerima hasil pemaparan Standart operasi Prosedur atau SOP event
Sehingga waktu pelaksanaan pun dapat terlaksana dengan baik dan tanpa Penonton dikarenakan Kabupaten Bungo masih PPKM level 2.
“Kegiatan ini juga tak lepas dari dukungan beberapa pihak, yang utamanya jelas dari Pihak Perum Bungo Green city melalui Bapak H. Jimmy Syamsudin Ibrahim.yang mana selama ini, beliau selalu memperhatikan kegiatan -kegiatan otomotif khususnya dikota Muara Bungo, Sehingga Kabupaten Bungo pun dapat dikenal,”ungkapnya

Sekawan Production mengucapkan terima kasih kepada para sponsor, antara lain : KAWASAKI – KINGLAND TIRE – SSS – KOIZUMI – RCB- UMA -PROLINE – IPONE – ABRT – BRISK BUSI – ITOBATT – AF WHELL – BOLD RIDERS – KOPI PAMAN – SJT.
Support yang luar biasa dalam gelaran event Final Series Suwarnadwipa Gass Poll kali ini.
Harapan kedepan. Dengan minatnya Para Peserta, di planningkan akan diadakan Kejurda IMI Jambi sebanyak 3 Seri, dan Final Series SUMATERA DRAG CHAMPIONSHIP 2022.