DimensiNews.co.id, Tangerang – Setelah beberapa kali turun aksi menuntut kejelasan status tanah perumahan Taman Royal yang selama ini ditempatinya, Forum Cempaka, Albasia, Mahogani, Edelweiss, & Sekitarnya (ForCAMES) berencana akan melakukan aksi protes besar-besaran pada Minggu, 18 Agustus 2019 mendatang.
Firdaus selaku ketua koordinator ForCAMES ketika ditemui Dimensi News mengatakan akan mengadakan acara penandatanganan “Warga Korban Bisnis Taman Royal/Musyanif” di kain kaffan sepanjang 50 meter yang nanti akan diserahkan ke Presiden RI dan DPR RI.
“Untuk pra kondisi di lingkungan Taman Royal diharapkan pasang Spanduk sebelum Hari H,” kata Firdaus kepada wartawan, Selasa (13/8/2019).
“Sebab masih banyak warga yang belum mendapat sertifikat meski rumah sudah LUNAS bertahun-tahun. Apartement dan Kios mangkrak meski sudah LUNAS, Jalan Cempaka longsor tidak dapat dilalui, dan jalan Boulevard Raya Rusak berat. Janji demi janji yang tidak terealisasi,” tambah Firdaus.
“Selain itu pula kita akan laksanakan upacara bendera di hari Minggu, tanggal 18 Agustus 2019 jam 08.00 WIB di Halaman Hotel Allium (sisi samping Jalan Benteng Betawi) yang melibatkan ribuan warga seluruh cluster, serta dimeriahkan juga dengan acara lomba “Lempar Jumroh. Peserta yang juara akan mendapatkan hadiah menarik.” Tandasnya. (dul)