Ramadhan Berkah, PLN Rimbo Bujang Turun ke jalan Bagi Bagi Taqjil dan Beri Santunan ke Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

  • Bagikan

MuaraBungo,- Ramadhan penuh berkah, PLN ULP Rimbo bujang turun kejalan bagi- bagi Taqjil kepada pengguna jalan, yang pusatkan di sekitaran unit 2 rimbo bujang, Senin 17/04/2023

Hanya hitungan menit puluhan takjil untuk berbuka puasa, habis diserbu pengguna jalan.

Manager PLN ULP Rimbo Bujang Muhamad Aulia Bara mengatakan, kegiatan ini merupakan insiatif dari rekan-rekan PLN ULP Rimbo Bujang yang mendapat dukungan dari seluruh insan PLN dengan ikut berpartisipasi membagikan Takjil Gratis kepada masyarakat yang sedang melakukan aktifitas ngabuburit atau pengendara yang melintas di depan kantor PLN Rimbo bujang

“Kegiatan ini secara nyata menunjukkan bahwa di bulan Ramadan insan PLN sangat peduli dengan lingkungan sekitar, PLN berharap kegiatan ini dapat bermakna dan menambah rasa syukur di setiap insan PLN dan masyarakat,” ujar Aulia

BACA JUGA :   Inilah Program dan Kegiatan Tahun Anggaran 2018 yang Bakal Dieksekusi Ali Ibrahim dan Muhammad Sinen

“Selain membagikan Taqjil bagi penggun jalan, kita juga memberi santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa,”sebutnya

Berbagai promo digelar PLN untuk memastikan pelanggan menikmati listrik yang nyaman sehingga dapat melaksanakan ibadah Ramadan dan idul fitri 1444H dengan tenang dan khusyuk.

“Sebelum mudik jgn lupa pastikan listrik di rumah sudah aman dan jangan lupa bayar listriknya biar mudik lebih nyaman,”cetusnya

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights