Laporan Wartawan : Hery Lubis
JAKARTA – Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Syafrin Liputo bersama rombongan untuk mengecek kesiapan Sarana dan prasarana bagi pemudik di terminal Kalideres Jakarta Barat Selasa (18/04/2023)
Kadishub didampingi Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnaen Meninjau sejumlah fasilitas Terminal yang telah disediakan untuk calon pemudik diantaranya Fasilitas Kesehatan dari Puskesmas untuk pemeriksaan urine dan kesehatan supir Bus,dan ada juga ruang tempat pemeriksaan kesehatan untuk calon penumpang dari PMI Jakarta barat dan loket PO Bus
Selain itu Syafrin juga sempat menyapa beberapa penumpang yang hendak melakukan mudik lebaran di depan loket Bus menanyakan akan mudik kemana dan juga mendoakan calon penumpang agar selamat sampai kampung halamannya.
Kadishub DKI Jakarta pada wartawan mengatakan kedatangannya untuk memastikan kesiapan sarana dan prasarana di terminal Kalideres untuk melayani pemudik dengan baik.
“Kami Ingin memastikan kesiapan sarana dan prasarana yang ada di terminal untuk melayani pemudik di terminal kalideres.Dan tadi sudah cek lokasi dan sudah ada penambahan tenda tenda untuk penumpang menunggu karena memang ruang tunggu di terminal ini sangat terbatas ujar Syafrin.
Syafrin Juga meminta kepala terminal Kalideres untuk menambah fasilitas untuk ruang tunggu penumpang dan ruang istirahat pramudi dan juga pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang siap berangkat untuk pulang kampung. Imbuhnya.
.Usai dari posko syafrin bersama rombongan menyambangi loket Bus Tujuan Sumatera dan mengajukan beberapa pertanyaan kepada petugas loket tersebut dan tak hanya itu syafrin juga menyapa anak anak yang ikut mudik bersama orang tuanya.
Usai memberikan arahan orang nomor satu di dinas perhubungan DKI ini juga menaiki bus yang akan berangkat dan menyapa pengemudi bus serta melihat dokumen kelayakan jalan bus tersebut dan mendoakan penumpang didalam bus semoga selamat sampai tujuan dan bisa berlebaran bersama keluarga dikampung halaman