Aksi GOES’R PLN ULP RIMBO BUJANG Di kecamatan Rantau pandan kabupaten Muara Bungo

  • Bagikan

Muara bungo, Dalam upaya meningkatkan kehandalan kelistrikan di Wilayah kerja ULP Rimbo Bujang melaksanakan program GOES’R (Gerakan Operasi Eksekusi Serentak Berdasar Risk Base Maintenance) pada penyulang FLOCK di daerah Kecamatan Rantau Pandan dan sekitarnya (31/07/2024)

Kegiatan ini diikuti 30 Personil ROW, 6 Personil Yantek, 4 pengawas serta dibantu dengan 8 unit kendaraan serta peralatan lainnya yang mendukung.


Dalam kesempatan yang sama manajer PLN ULP Rimbo Bujang Bayu M Fauzi mengatakan ” bahwa Kegiatan GOES’R ini merupakan kegiatan yang ke 6 kali yang dilaksanakan di kecamatan rantau pandan pada bulan juni dan juli,

hal ini dilakukan sebagai komitmen kami dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat khusunya di daerah rantau pandan dan sekitarnya,

BACA JUGA :   Bulan Maulid, Anggota DPRD Bagikan Kerudung Kepada Warga di Neglasari

berdasarkan data pada bulan juni dan juli ini sudah mengalami penurunan jumlah padam sebesar 51% di bandingkan dengan dua bulan sebelumnya artinya bahwa kegiatan GOSE’R yang rutin kami lakukan sangat berdampak pada peningkatan pelayanan kehandalan di daerah rantau pandan dan sekitarnya,

dan kami tetap berkomitmen akan terus berupaya untuk meningkatkan pelayanan kehandalan. Kami berterimakasih kepada Pemerintah kecamatan Rantau Pandan yang telah men-support serta men-sosilisasikan kepada masyarakat di sekitarnya.

“Untuk penyebab padam mayoritas masih di sebabkan oleh tanam tumbuh yang menyentuh jaringan saluran udara tegangan menengah (SUTM) maka kami menghimbau kepada masyarakat yang mempunyai tanam tumbuh di bawah dan dekat dengan jaringan PLN mohon agar direlakan untuk ditumbang karena dapat membahayakan lingkungan sekitar dan dapat menyebabkan padamnya aliran listrik. ,”ucapnya

BACA JUGA :   Puluhan Baliho JADI dirusak, Jumiwan Minta Tim Untuk Sabar dan Berpolitik Santun


Dengan dilakukannya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kepuasan pelanggan atau masyarakat kecamatan rantau pandan terhadap pelayanan kehandalan listrik di PLN ULP Rimbo Bujang.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Verified by MonsterInsights