Surabaya – Kebakaran hebat menghanguskan tujuh unit mobil mewah yang tersimpan di sebuah garasi di Jalan Sidosermo Indah II, Kecamatan Wonocolo, Kota Surabaya, pada Jumat (18/4/2025) sore. Nilai kerugian akibat insiden tersebut diperkirakan mencapai miliaran rupiah.
Dari informasi yang dihimpun, kendaraan yang terbakar terdiri dari berbagai jenis dan merek mewah, di antaranya Toyota Alphard, BMW, Toyota Innova, SUV modifikasi ambulans, Toyota Land Cruiser, Mitsubishi Lancer, dan Daihatsu Taft.
Pemilik kendaraan, Willem Leon, tampak pasrah ketika ditemui di lokasi. Ia mengaku baru tiba di rumah saat mendapati garasi keluarganya telah dilalap api. “Memang ada tujuh unit. Saya baru datang, eh tahunya sudah terbakar. Ada Alphard, Innova, Taft. Penghuni di depan yang memberitahu kami,” ungkapnya kepada awak media.
Willem menjelaskan, seluruh mobil tersebut merupakan kendaraan pribadi miliknya dan sang istri, yang selama ini masih aktif digunakan. Bahkan, beberapa jam sebelum kejadian, dua unit mobil sempat dipakai untuk keperluan bepergian di seputaran Kota Surabaya.
Soal penyebab kebakaran, Willem belum bisa memberikan keterangan pasti. Ia masih menunggu hasil penyelidikan dari pihak kepolisian. “(Dugaan penyebab) belum tahu. Biasanya satu atau dua mobil kami pakai. Tadi siang ada aktivitas, saat memasukkan mobil Innova,” katanya.
Data dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Surabaya mencatat, garasi yang terbakar memiliki luas sekitar 10 x 15 meter dan tercatat atas nama Azam Azman Natawijaya (77), seorang tokoh publik. Azam diketahui pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi VI DPR RI periode 2014-2019, yang membidangi urusan Perdagangan, Perindustrian, Investasi, Koperasi, UKM & BUMN, serta Standarisasi Nasional.
Hingga saat ini, petugas masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab pasti kebakaran yang menghanguskan tujuh mobil sekaligus di kawasan padat penduduk tersebut.