Lampu Kuning Mewarnai Suasana Lembur Renovasi Masjid

  • Bagikan

DimensiNews.co.id, Kabupaten Malang – Seluruh sasaran fisik TMMD 106 Kodim 0818 Wil. Malang Batu hampir semua sudah mendekati selesai.

Demi mempercepat pengerjaan sasaran TMMD utamanya sasaran fisik termasuk pengerjaan renovasi Mushola, para satgas yang terdiri dari gabungan TNI dan warga melaksanakan lembur pada malam hari dengan lampu kuning yang dipakaikan dikepalanya, Selasa (29/10/19).

Teras Mushola yang menjadi sasaran dilembur karena sudah mendekati batas waktu yang ditentukan dan agar segera dipakai ibadah.

Salah satu pengurus ta’mir Mushola bapak KH. Zarkasi menuturkan ucapan terima kasih dengan seikhlas ikhlasnya kepada bapak bapak TNI utamanya anggota yang tergabung satgas TMMD yang dengan setia dan semangat telah merenovasi Mushola ini.

BACA JUGA :   Tekan Angka Kecelakaan Satlantas Polres Sarolangun Kunjungi SMPN 1

“Semoga cucuran keringat yang menetes dari semua orang yang iklhas membantu menjadikan nilai ibadah. Aamiin,” Pungkasnya. (Pendim 0818)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights