Diduga Bunuh Diri, Pria Paruh Baya Tewas Dihantam Kereta Api Logawa

  • Bagikan

DimensiNews, Surabaya – Seorang pria paruh baya diduga bunuh diri dengan menabrakkan diri saat Kereta Api Logawa jurusan Surabaya – Jember melintas di depan SMK Negeri 3 Surabaya Jl. A. Yani Surabaya (tepatnya di KM 12-700) sekira Pukul 15.40 WIB pada Minggu (08/12).

Dari hasil indentifikasi oleh petugas, diketahui pria tersebut bernama Imam Soegianto (55). Namun dari jasad korban tidak ditemukan identitas lainnya. Hanya dari dalam tas yang dibawa korban ditemukan selembar surat yang disinyalir adalah sebuah kertas wasiat.

Menurut saksi mata yang melihat kejadian, sekira pukul 15.39 WIB, diketahui korban dari Jl. Raya A. Yani Surabaya sisi barat menyebarangi perlintasan rel kereta api sebidang menuju ke timur. Tiba-tiba dari arah utara tampak melintas kereta api KA Logawa jurusan Jember.

BACA JUGA :   Babinsa Koramil 412/01 Tubaba Salurkan Bantuan Dari PT.Silpa Inhutani Pada Warga

“Korban tertabrak kereta api hingga terlempar kurang lebih 5 meter dari tempat kejadian dan seketika itu juga korban meninggal dunia,” kata Parjo (34), salah seorang warga yang berada di lokasi.

Tim inafis Polrestabes Surabaya, beserta anggota Polsek Gayungan dan Linmas Kota Surabaya yang tiba di lokasi langsung membawa jenazah korban ke RSUD Dr. Soetomo menggunakan Ambulans Dinas Sosial Kota Surabaya untuk dilakukan indentifikasi lebih lanjut.

HIngga berita ini ditayangkan, belum ada keterangan resmi dari pihak-pihak terkait peristiwa. (Bay)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights