DimensiNews.co.id, ACEH UTARA- Bupati Aceh Utara, H. Muhammad Thaib, mempimpin upacara Hari Pramuka Ke-58 yang berlangsung di Bumi Perkemahan Cluster I Desa Cibrek Tunong, Kecamatan Syamtalura Aron, Senin (16/12).
H. Muhammad Thaib yang juga sebagai Ketua Majelis Pembimbing Pramuka Aceh Utara membaca kata sambutan Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Komjen (Pol) Drs Budi Waseso diantaranya menyebutkan saat ini banyaknya timbul permasalahan yang mengancam keutuhuan dan persatuan bangsa.
“Permasalahan bangsa yang dihadapi saat ini adalah banyaknya kasus korupsi yang merajalela serta semakin banyaknya kasus peredaran dan penyalahgunaan narkoba yang melibatkan remaja, sehingga ini menjadi tentangan terbesar bagi bangsa kita,” ujarnya.
Dalam amanatnya yang dibacakan Bupati Aceh Utara itu, Budi Waseso juga mengajak segenap pengurus dan anggota pramuka di seluruh nusantara agar menjadi pioner dalam upaya pemerintah memberantas kejahatan yang luar biasa.
Ia juga menyebutkan, sejak sebulan terakhir banyak terjadi bencana alam seperti banjir, tanah longsor dan kebakaran hutan dan lahan. Semua itu akibat kegagalan manusia yang tidak memelihara kelestarian alam dengan baik.
Pada akhir amanatnya, Ketua Kwartir Gerakan Pramuka Nasional itu menekankan kepada anggota pramuka untuk berperan aktif dalam membantu korban bencana alam, karena pada dasarnya pramuka adalah kesatria yang rela menolong dan berkorban untuk kemanusian.
“Pramuka bersama instansi terkait di seluruh Indonesia harus berperan aktif dalam melakukan pertolongan pertama yang dibutuhkan oleh korban bencana alam,” tegas Mantan Kabareskrim Mabes Polri itu. (Halim)