DimensiNews.co.id – HALMAHERA TENGAH.
Ketua Panitia Masjid Attaqwa Desa Loleo Kecamatan Weda Selatan Kabupaten Halmahera Tengah Dr Lasamida Kurupunda pada Sabtu (20/01/2018) akhir pekan kemarin kepada media ini menyampaikan bahwa, hingga kini dana pembangunan masjid Attaqwa Desa Loleo yang sudah terkumpul diatas kisaran 35 jutaan. Ini atas berkat rahmat Allah SWT dari hasil pelelangan buah naga kepada masing-masing pimpinan SKPD Pemkab Halteng. Selain itu, ada juga bantuan semen yang diperoleh dari lima anggota DPRD Halteng diantaranya Muhclis Ajaran sebanyak 100 sak, Wakil Ketua I DPRD Halteng Fahris Abdullah sebanyak 75 sak, Zulkifli Alting sebanyak 75 sak, Raden Adam sebanyak 50 sak dan Hi Yunus Saliden sebanyak 25 sak. Pembangunan masjid Attaqwa Desa Loleo Kecamatan Weda Selatan juga mendapat bantuan semen sebanyak 100 sak dari Bupati Kepulauan Banggai Jaenal Mus.
Sementara bantuan semen dari Bupati Halteng Drs Edi Langkara MH sebanyak 200 sak Panitia alihkan 125 staf besi 14 dengan nilai uang 18 juta, bantuan semen Wakil Bupati Halteng Abd Rahim Odeyani SH, MH juga kami alihkan ke besi 73 staf, dan Kepala Dinas Kominfo Hakamil Hi Husain sebanyak 53 staf besi 8,” jelasnya.
Untuk menyelesaikan pembangunan masjid Attaqwa Desa Loleo Kecamatan Weda Selatan ini kami Panitia Masjid Desa Loleo memiliki 10 cara untuk memperoleh dana diantaranya Pemkab Halteng, Pemdes Loleo, Masyarakat, PNS, TNI/Polri yang lahirnya di Desa Loleo, sumbangan parah tokoh calon kandidat, bantuan PT dan CV, Infaq sedekah masyarakat muslim dan itu akan di garap pada bulan suci ramadhan, penjualan macis, pembuatan panggung kampanye dan gerakan 3000 setiap jumat,” ungkapnya.
Ketua Panitia Masjid Attaqwa Desa Loleo Dr Lasamida Kurupunda juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera dan seluruh jajaran pimpinan SKPD Pemkab Halteng yang telah membantu pembangunan masjid Attaqwa Desa Loleo Kecamatan Weda Selatan Kabupaten Halmahera Tengah ini,” tandasnya. (Ode)