Sah! Lima Tokoh Ini Resmi Jadi Dewan Pengawas KPK

  • Bagikan

DimensiNews.co.id, JAKARTA- Teka teki lima tokoh yang dipilih Presiden Joko Widodo sebagai dewan pengawas akhirnya terjawab sudah. Kelima orang ini sudah hadir di Istana dan menyatakan diri siap menjadi dewan pengawas KPK. Mereka dilantik langsung oleh Presiden Jokowi.

Kelima tokoh yang dilantik dan diambil sumpahnya yakni:

1. Tumpak Hatorangan Panggabean. Tumpak Panggabean merupakan mantan pimpinan KPK. Dia merupakan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi periode 2003-2007.

2. Harjono. Dia merupakan Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu atau DKPP.
3. Albertina Ho. Nama Albertina Ho cukup terkenal sebagai seorang hakim yang tegas.
4. Artidjo Alkostar. Seperti Albertina Ho, Artidjo juga berasal dari institusi kehakiman. Dia adalah mantan hakim agung.
5. Syamsudin Haris. Dia adalah peneliti LIPI yang sempat mengkritik langkah Jokowi membentuk Dewan Pengawas KPK.

BACA JUGA :   Polres Metro Jakbar Berhasil Ungkap 984 Kasus Narkoba

Tumpak Panggabean didaulat sebagai Ketua Dewan Pengawas KPK. Kelimanya mengucap sumpah di depan Presiden Jokowi dan para menteri yang hadir. Mereka berjanji untuk berlaku adil dan melaksanakan kewajiban secara bertanggung jawab.

Sesuai dengan UU KPK yang baru, yaitu UU 19/2019, ketua dan anggota Dewan Pengawas untuk pertama kalinya ditunjuk oleh presiden. Lalu untuk periode berikutnya, presiden membentuk panitia seleksi yang bertugas memilih Dewan Pengawas KPK.

Sebelum menunjuk calon Dewan Pengawas KPK, Jokowi terlebih dahulu meminta masukan pelbagai pihak. Tetapi tidak terungkap siapa saja pihak yang dimaksud. Sesuai bocoran Mensesneg Pratikno, Dewan Pengawas KPK didominasi ahli hukum.

(MDK)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights