DimensiNews, Kabupaten Tangerang – Diduga hilang kendali, sebuah kendaraan dump truck yang mengangkut tanah putih bahan dasar keramik B 9698 KYW mengalami kecelakaan di Jalan Raya Prabu Siliwangi Depan SDN Jatiuwung 1, Kelurahan, Keroncong Jatiuwung, Kota Tangerang, Jum’at (24/1/2020) pagi.
Kecelakaan tersebut melibatkan antara kendaraan dump truck B 9698 KYW yang dikemudikan Rohim dengan kendaraan truck B 9071 HD, yang di kemudikan Anwar Sanusi (24) asal Banjarsari, Lebak, Banten dan gerobak tahu
milik Tarsandi (26) asal Kroya, Indramayu, Jawa barat.
Tidak ada korban jiwa akibat peristiwa kecelakaan itu, namun dikabarkan pengemudi dump truck Rohim mengalami luka patah kaki, sedangkan pedagang gorengan Tarsandi mengalami luka ringan.
Kanit Lantas Polsek Jatiuwung, AKP Fahyani saat dihubungi sekilasbanten.com menjelaskan, kejadian kecelakaan berawal saat kendaraan truck tanah putih bahan untuk keramik dari Pelabuhan Tanjung Priuk, akan mengirim barang tersebut ke PT IKAD Pasar Kemis.
“Dump truck yang dikemudikan Rohim datang dari arah Jalan Gatot Subroto menuju arah Pasar Kemis, namun saat melintas di Jalan Prabu Siliwangi Depan SDN Jati 1 Kelurahan Kroncong, Jatiuwung, kehilangan kendali dan menabrak kendaraan Truck B 9071HD yang dikemudikan Anwar Sanusi yang sedang berhenti di kiri jalan,” ungkap Fahyani.
Karena tertabrak dari belakang lanjut dia, kendaraan truck yang dikemudikan Anwar Sanusi terdorong kedepan dan menabrak pedagang gorengan milik Tarsandi yang sedang berjualan di kiri jalan.
“Dua orang mengalami luka ya, yaitu pengmudi atas nama Rohim dan pedagang gorengan atas nama Tarsandi luka ringan dan sudah dirawat di RS Bunda Sejati Jatiuwung,” pungkasnya.
Pihak Kepolisian saat kejadian telah langkah-langkah melakukan pengaturan lalulintas, mencari saksi-saksi, mendata korban dan membawa rumah sakit, mengamankan BB dan selanjutnya penanganan olah TKP diserahkan team Laka Lantas Polres Metro Tangerang Kota.(dul)