Mayat Pria Ditemukan Mengambang di Sungai Cisadane

  • Bagikan

DimensiNews.co.id, TANGERANG- Sesosok mayat pria ditemukan mengambang di Sungai Cisadane, Kota Tangerang, Rabu (29/1/2020). Mayat tersebut ditemukan dalam kondisi tubuh membengkak.

Kabiro Humas PMI Kota Tangerang Ade Kurniawan mengatakan mayat pria tanpa identitas tersebut pertama kali ditemukan warga mengambang di Sungai Cisadane dekat kawasan Polres Metro Tangerang Kota pukul 03.10 WIB.

Lalu, kata dia, para petugas PMI dan BPBD menyisir kawasan tersebut sambil mengikuti arus air Sungai Cisadane.

“Kemudian disisir sampai Pintu Air 10. Dan pada pukul 07.48 WIB, mayat tak dikenal tersebut berhasil dievakuasi,” ujarnya.

“Selanjutnya kita serahkan kepada pihak kepolisian guna pengembangan kasusnya,” imbuhnya. (Dul)

BACA JUGA :   BPBA Bantu Material untuk Dayah Darul Ulum Nisam
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Verified by MonsterInsights