Malam Valentine, 21 Pasangan Muda-Mudi Dirazia Satpol PP Makassar di Hotel Melati

  • Bagikan

DimensiNews.co.id, JAKARTA- Sebanyak 21 pasangan muda-mudi terjaring razia Satpol PP Kota Makassar di sejumlah hotel kelas melati di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis malam (13/2/2020). Salah satu yang terjaring adalah warga negara Jerman.

Kepala Satpol PP Kota Makassar Iman Hud mengatakan razia ini memang kerap dilakukan, apalagi di malam perayaan valentine.

“Razia ini rutin dilakukan guna mengantisipasi penyakit masyarakat, khususnya di momen seperti valentine di kota makassar. Bahkan yang diamankan ada yang masih dibawa umur,” ujar Iman.

Imam menjelaskan, razia yang digelar Satpol PP bersama dinas sosial di dua kecamatan ini yakni, Kecamatan Wajo dan Ujungpandang, berhasil menjaring 21 pasangan muda-mudi.

Saat dirazia, pasangan muda-mudi ini bahkan tidak dapat menunjukkan kelengkapan kartu penduduk dan kartu keluarga sebagai pasangan suami istri sah. Selain itu, petugas juga mengamankan alat kontrasepsi dari salah satu perempuan yang diamankan.

BACA JUGA :   Pastikan Kondisi Prima, Urkes Polres Loteng Periksa Kesehatan Personel Pospam Lilin Rinjani 2020

Selanjuntya, mereka digiring ke mobil truk Satpol PP untuk dibawa ke kantor Balaikota Makassar guna diperiksa lebih lanjut.

Iman menambahkan, dalam razia tersebut terjaring seorang perempuan WNA asal Jerman bersama pasangannya seorang laki-laki WNI dari dalam kamar. Walaupun WNA tersebut sudah menunjukkan identitas paspornya, petugas tetap membawa ke Balaikota Makassar untuk dimintai keterangan. (red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights