Warga Miskin Dibantu Rp 110 Ribu per Hari Selama Tegal Lockdown

  • Bagikan
Penutupan jalan di Kota Tegal (Foto: ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah).

DimensiNews.co.id, TEGAL- Pemerintah Kota Tegal akan menggelontorkan dana Rp 27 miliar untuk membantu warga yang tergolong miskin selama pemberlakuan lockdown lokal.

Nantinya, setiap orang akan mendapatkan bantuan Rp 110 ribu per hari dalam bentuk bahan pokok.

Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono menyebutkan, warga yang masuk kategori miskin di wilayahnya ada sekira 7 persen dari total seluruh warga Kota Tegal. Dari persentase tersebut, artinya jumlah orang miskin di Kota Tegal ada sekira 20 ribu orang.

“Nanti 20 ribu orang itu yang akan kita bantu dalam masa lockdown lokal, ” jelasnya, Selasa (31/3/2020).

Selain itu, ada 560 pedagang kaki lima yang juga akan ikut dibantu selama masa lockdown lokal di Kota Tegal. Bahkan kebutuhan tenaga medis dan juru parkir juga akan dibantu oleh Pemkot Tegal selama beberapa bulan di masa lockdown lokal.

BACA JUGA :   KADISPENAD TNI" Menghimbau Prajurit & Masyarakat Bijak Dalam Menggunakan Medsos

“Jadi yang kita bantu itu tidak hanya warga miskin saja, namun pedagang kaki lima, juru parkir dan tenaga medis juga akan kita bantu selama masa lockdown lokal, ” katanya.

Meski begitu, ia mengakui jumlah dana tersebut dianggarkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama dua bulan dulu. Sementara, dana untuk kebutuhan masyarakat dua bulan berikutnya akan menyusul.

“Kita rencananya kan empat bulan masa lockdown lokal, kita berharap nanti tidak sampai empat bulan kondisinya sudah membaik. Kalau kondisi membaik nanti tidak harus empat bulan kita lockdown lokal,” imbuhnya. (red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights