Ada Yang Catut Nama Kapolres, Warga Diminta Waspada

  • Bagikan
Kasubag Humas Polres Lhokseumawe, Salman Alfarisi, SH

DimensiNews.co.id, LHOKSEUMAWE – Akhir-akhir ini ada orang yang tidak bertanggung jawab telah mencatut nama Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, S.I.K dengan cara menghubungi sejumlah korban dan meminta bantuan dana.

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Eko Hartanto, S.I.K melalui Kasubag Humas Salman Alfarisi, SH, Jum’at (14/2) kepada sejumlah wartawan mengatakan, ada orang atau oknum yang tidak bertanggung jawab telah mencatut nama Kapolres untuk mencari keuntungan.

“Oknum itu telah mencatut nama Kapolres Lhokseumawe dengan meminta bantuan dana serta memaksa korban untuk mengirimkan sejumlah uang,” kata Salman.

Ia juga meminta kepada korban atau masyarakat di Lhokseumawe dan Aceh Utara untuk selalu waspada serta segera melaporkan ke Polres Lhokseumawe jika ada oknum yang menghubungi serta meminta bantuan dengan menjual atau mencatut nama Kapolres.

BACA JUGA :   Hari Batik Nasional SMA 5 Sarolangun Bentang 500 Meter Kain Batik

“Warga jangan terlalu cepat percaya jika ada orang yang menghubungi dengan mengatasnamakan Kapolres Lhokseumawe,” tegasnya.

Salman Alfarisi juga menambahkan, Kapolres Lhokseumawe tidak pernah meminta bantuan ataupun menyuruh orang untuk menghubungi korban sekaligus meminta bantuan dana.

Menurutnya, modus penipuan dengan mengatasnamakan pejabat sipil maupun TNI/Polri sudah sering terjadi ditengah masyarakat, sehingga masyarakat di Lhokseumawe dan Aceh Utara agar selalu waspada.

Kasubag Humas Polres Lhokseumawe itu juga meminta kepada masyarakat dan rekanan, jika ada orang yang menghubungi dan mengatasnamakan Kapolres agar segera melapor ke Polres dan Polsek terdekat untuk memastikan kebenarannya agar tidak menjadi korban.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights