Kejari Tidore Gelar Bukber, Dihadiri Ustad Abdu Samad dan KWATAK

  • Bagikan

DimensiNews.co.id  TIDORE KEPULAUAN – Kejaksaan Negeri (Kejari) kota Tidore Kepulauan, Kamis (31/05) menggelar buka puasa bersama (bukber) dan peringatan nuzul Qu’ran.

Kegiatan yang dilaksanakan di aula Kejari Tidore itu mengusung tema “Dengan Nuzulul quran kita tingkatkan keimanan dan ketaqwaan dalam rangka terwujudnya insan Adhyaksa yang berakhlak Qu’ran.”

Hadir pada kegiatan tersebut Kepala Kejari Tidore Yudhi Syufriadi, SH, MH, para Jaksa, Komunitas Waratwan Kota Tidore Kepulauan (Kwatak), serta sejumlah pegawai Kejaksaan.

Hadir pula Ustad H. Abdu Samad M Said, S.Ag untuk memberikan tausiah menjelang buka puasa.

Dalam kesempatan itu, Kejari Tidore menyampaikan bahwa sebenarnya perayaan Nuzulul quran belum waktunya, namun pihaknya sudah lebih dulu melakukan karena dibarengi dengan buka puasa bersama.

BACA JUGA :   Ketua Dekranasda Kabupaten Batu Bara Ny. Hj. Maya Indriasari ZahirBertekad Membawa Produk UMKM Ke Kancah Dunia

Selain itu, katanya, dengan hikmat nuzul quran ini bisa meningkatkan keimana dan ketaqwaan kita semua terkhususnya keluarga besar Kejaksaan Negeri Tidore.

Sementara itu, Ustad Abdu Samad dalam tausiahnya mengatakan bahwa Alquran dan Ramadhan tidak bisa terlepaskan karena kedua hal ini dalam satu sisi yang sama.

Ustad juga menyampaikan pesan Ramadhan, salah satunya tentang keutamaan bulan suci Ramadhan yang berbeda dengan bulan-bulan lainnya.

Tak lupa, dirinya juga mengajak kepada seluruh jajaran Kejari Tidore agar selalu taat kepada pemimpin, kepada keluarga, termasuk ketaatan anak kepada orang tua, maka dengan begitu seluruh bentuk ketaatan yang kita perbuat Insya Allah diterima oleh Allah SWT.

BACA JUGA :   Jembatan Muara Mansao Rusak"Ini Kata Anggota DPRD Sarolangun

Ustad juga mengingatkan untuk selalu memanfaatkan reziki yang diberikan oleh Allah SWT pada jalan yang baik.

Setelah melaksanakan buka puasa bersama, dilanjutkan dengan shalat maghrib secara berjamaah yang diimami oleh ustad Abdu Samad.

Laporan Reporter: SS

Editor: R.SS

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights