DimensiNews.co.id HALMAHERA TENGAH – Menjelang pelaksanaan Sholat Idul Fitri 1439 Hijriah Tahun 2018 Masehi Pemerintah Daerah Pemkab Halteng melalui Asisten II Basri Botutu dan Staf Ahli Bidang Pembangunan, Kemasyarakatan dan SDM Saiful Samad didampingi Kabag Kesejahteraan Masyarakat bersama Panitia Pelaksana Sholat Idul Fitri melaksanakan rapat dua kali yang bertempat di kediaman Kepala Desa Were Hi Soleman Hi Mansur Selasa, (12/6/2018) pukul 22.00 sampai selesai pada pukul 23.30 Wit.
Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Basri Botutu antara lain membahas berbagai persiapan untuk menyukseskan penyelengaraan Shalat Idul Fitri 1439 Hijriyah, yang dipusatkan di Lapangan Pandopo Falcilno Desa Fidi Jaya Kecamatan Weda.
” Jadi kami dari PHBI dan seluruh staf SARA Kota Weda sedang laksanakan rapat dua kali dengan tujuan melaksanakan persiapan Sholat Idul Fitri yang sudah menjadi keputusan bersama bahwa pelaksanaannya dipusatkan di lapangan Pandopo Falcilno dengan catatan cuaca membaik. Kalaupun tidak maka tiga Masjid yang menjadi pusat Sholat Idul Fitri yaitu Masjid Agung Darussalam, Masjid Nurul Hak, dan Masjid Nurul Ihsan,” ungkapnya kepada media ini.
Sementara untuk Masjid yang lain tidak diperkenankan membuka pelaksanaan Sholat Idul Fitri. Kemudian menjadi keputusan bahwa Hi Muhammad Saleh Sakola diutuskan menjadi Khatib pada Sholat Idul Fitri 1439 Hijriah, sementara bertindak selaku Imam adalah Imam Masjid Baitul Rahman Weda,” tandasnya.
“Jadi mulai Rabu (13/6/2018) besok kami dan peserta rapat ini sudah melakukan persiapan – persiapan dilapangan yang menjadi keputusan tempat pelaksanaan Sholat Idul Fitri 1439 Hijriah. Untuk personil – personil lain juga sudah dipersiapkan baik Salawat pada saat pelaksanaan Sholat Idul Fitri.
Selain itu, ada personil – personil yang akan menjemput Wakil Bupati Abd Rahim Odeyani juga sudah disiapkan. Sekaligus pada malam Takbiran ada kelompok Staf SARA yang akan bertakbir di dua kediaman yakni kediaman Wakil Bupati dan kediaman Sekretaris Daerah, kemudian menjelang pelaksanaan Sholat Idul Fitri itu, Panitia juga akan melaksanakan Festival Takbiran dan itu dilombakan,” terangnya.
Hadir dalam rapat tersebut, Kepala Desa Were Hi Soleman Hi Mansur, Asisten II Basri Botutu, Hi Yunus Saliden, Kabag Kesra Yusuf Hasan, Staf Ahli Saiful Samad, Ketua PGRI Halteng Dr Lasamida Kurupunda, Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga Arman Alting, Ridwan Saliden, Hi Amir Gafar, Muksin dan sejumlah tokoh agama lainnya.
Laporan Reporter : Ode
Editor . : Red DN